5 Minecraft Mods Terbaru 2023 yang Wajib Kamu Coba

Games  
Minecraft Mods. Mod memungkinkan pemain untuk menambahkan semua pilihan fitur baru pada game, termasuk mobs, blocks, mechanics, dan dimensions, dan bisa juga dipergunakan untuk meningkatkan performa game.
Minecraft Mods. Mod memungkinkan pemain untuk menambahkan semua pilihan fitur baru pada game, termasuk mobs, blocks, mechanics, dan dimensions, dan bisa juga dipergunakan untuk meningkatkan performa game.

Memiliki komunitas modding berdedikasi tinggi, menjadikan Minecraft sebuah game yang menonjol diantara game sandbox lainnya. Sementara Vanilla MInecraft adalah gabungan dari semua yang diperlukan untuk mendapatkan pengalaman survival, mods membuka pintu-pintu lainnya untuk menuju pengalaman unik untuk setiap pemain.

Mods memungkinkan pemain untuk menambahkan semua pilihan fitur baru pada game, termasuk mobs, blocks, mechanics, dan dimensions, dan tentu saja setelan yang bisa meningkatkan performa game.

Baca Juga: Paling Asli! Ini Link Download Sigma Battle Royale Mod Apk yang Banyak Diburu Warganet

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Minecraft Mods yang Wajib Kamu Coba di Tahun 2023

1. The Twilight Forest

Minecraft Mods. The Twilight Forest. Foto: 9minecraft
Minecraft Mods. The Twilight Forest. Foto: 9minecraft

Mod ini dibuat berdasarkan konsep eksplorasi dan petualangan, sebagaimana ditambahkannya dimension yang sepenuhnya baru yang ditambahkan pada game. Pada dimensi Twilight Forest, terdapat banyak mobs baru dan struktur yang berbeda-beda, serta mungkin akan lebih berbahaya dari yang pernah ditemui sebelumnya di dimension yang sama.

Pada mod ini juga dapat ditemui tiga kategori mob yang diantaranya adalah passive, hostile, boss-type. Seperti biasa, dalam situasi tertentu, pemain akan berhadapan dengan hostile mobs atau boss-type yang harus dipelajari pola perilakunya untuk mengalahkannya.

Baca Juga: Minecraft Rasa God Of War, Pakai Skin Kratos Biar Greget!

Untuk bangunan pada dimensi ini biasanya dihuni oleh aforementioned boss mobs, yang secara custom dibuat untuk mob tertentu. Sebagai catatan, setiap mengalahkan boss mobs, pemain akan membuka peta area baru untuk dijelajahi. jadi, jangan takut untuk melawan boss besar mobs di dimension ini ya!?.

2. Sodium

Minecraft Mods. Sodium. Foto: minecraftyard
Minecraft Mods. Sodium. Foto: minecraftyard

Serupa dengan Optifine, Sodium juga merupakan sebuah performance mods. Namun, mod ini didesain secara spesifik untuk Fabric, yang akan mengaltifkannya untuk disambung dengan banyak mods tipe Fabric. Fitur terbaik dari Sodium adalah, meningkatnya FPS hingga empat atau bahkan lima kali, tergantung pada setelan pada game.

Baca Juga: 5 Map Horror Minecraft Terbaik dan Paling Menakutkan

Ini menjadikannya mod yang bagus untuk pemain Minecraft yang menghadapi glitches dan tidak konsisten atau mereka yang bermain dengan perangkat low-end. Sodium diperbarui secara berkala untuk mengikuti perkembangan terbaru dari Mojang dan menerapkan perbaikan pada banyak masalah grafis yang sering menyertai versi vanilla game.

3. Optifine

Minecraft Mods. Optifine. Foto: gosunoob
Minecraft Mods. Optifine. Foto: gosunoob

Sudah tidak perlu diperkenalkan lagi, Optifine adalah mod yang paling terkenal untuk Minecraft. Sebagai performance mods, Optifine meningkatkan performa FPS, mendukung banyak mods lainnya, dan menyuguhkan fitur seperti zoom, pencahayaan halus yang bisa diatur, bersamaan dengan tekstur HD yang tentunya menarik bagi banyak pemain Minecraft.

4. Just Enough Items(JEI)

Minecraft Mods. Just Enough Item(JEI). Foto: TLauncher
Minecraft Mods. Just Enough Item(JEI). Foto: TLauncher

JEI adalah sebuah quality-of-life mod yang meningkatkan akses pemain untuk resep kerajinan dalam game. Mengingat Minceraft memiliki banyak resep kerajinan yang terus-menerus diperbaharui pada setiap update, untuk mengikuti semuanya akan menyulitkan bagi seorang pemain musiman.

JEI membantu pemain untuk menampilkan resep apapun yang mereka inginkan, dengan cukup mengetik item yang menghasilkan pada kolom pencarian.

5. World Edit

Minecraft Mods. World Edit. Foto: 9minecraft
Minecraft Mods. World Edit. Foto: 9minecraft

World Edit merupakan world-building dan construction mod yang menyediakan pemain berbagai peralatan untuk membangun apapun di dunia Minecraft. Di samping pelatihan pembangunan gedung dasar, pemain bisa menggunakan perintah, kode, persamaan matematika, dan banyak lagi untuk membentuk dunia sesuai keinginan pemain.

Mod ini sering mendorong pemain untuk melakukan proyek bangunan super besar, seperti membangun sebuah gunung, hingga membuat sebuah sistem gua. Mod ini juga memungkinan pemain untuk membuat cetak biru dari desain mereka, untuk diaplikasikan di world manapun. Sebagai tambahan, pemain dapat menempatkan, atau menghilangkan ribuan blocks atau bangunan, seperti pegunungan, mension, perkebunan yang luas, dan munimen laut dalam beberapa detik saja.

Inilah lima mods di tahun 2023 yang wajib Signallers coba. Selamat Bermain!

Berita lainnya:

> Invisible Challange: TikTok Challange yang Dimanfaatkan Hacker untuk Sebar Malware

> Hati-Hati Jebakan Batman! Begini Kisah Nyata Modus Penipuan Aplikasi Kencan Online

> Manusia Terkotor di Dunia Meninggal Usai Dimandikan Warga

> Lakukan 4 Amalan Ini Agar Dijauhkan dari Kemiskinan

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Update Berita Teknologi Terkini

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image